Friday, February 13, 2015

Rangkuman Ekonomi

Posted by Blogger Name. Category: ,

CIRI - CIRI DAN FAKTOR - FAKTOR INTERAKSI SOSIAL

CIRI - CIRI INTERAKSI SOSIAL:
 1. Pelaku lebih dari 2 orang
 2. Ada komunikasi melalui kontak
 3. Ada tujuan
 4. Ada dimensi waktu

FAKTOR - FAKTOR INTERAKSI SOSIAL:
1. Imitasi adalah tindakan seseorang untuk meniru orang lain, baik sikap penampilan, gaya hidupnya, bahkan apa-apa yang dimilikinya.
2. Sugesti adalah suatu proses dimana seseorang individu menerima suatu cara penglihatan, atau pedoman-pedoman tingkah laku dari orang lain tanpa kritik terlebih dahulu
3. Identifikasi adalah kecenderungan dalam diri seseorang untuk menjadi sama dengan orang lain
4. Simpati adalah suatu proses seseorang merasa tertarik terhadap pihak lain, sehingga mampu merasakan apa yang dialami, dilakukan dan diderita orang lain
5. Empati adalah kemampuan untuk menyadari perasaan orang lain dan bertindak (sesuai) untuk membantu


TINDAKAN SOSIAL

--> TINDAKAN SOSIAL:
   Adalah tindakan yang dilakukan seseorang secara sadar dengan tujuan tertentu

--> TINDAKAN SOSIAL dibedakan menjadi 4 yaitu:
  1. Tindakan Rasional Instrumental
    Ada tujuan yang jelas dan mempertimbangkan cara untuk mencapai tujuan
  Contoh: melamar pekerjaan, mengikuti ujian
  2. Tindakan Berorientasi Nilai
    Ada tujuan tidak terlalu dipertimbangkan dan dilakukan secara nilai - nilai yang ada di masyarakat
  Contoh: memberi / menerima sesuatu dari orang lain dengan menggunakan tangan kanan
  3. Tindakan Tradisional
    Kebiasaan yang ada di masyarakat
  Contoh: berbagai upacara adat yang dilakukan mengikuti kebiasaan turun - temurun
  4. Tindakan Afektif
    Tindakan yang muncul didasari oleh emosi dan tidak diperhitungkan
  Contoh: seorang Ibu langsung memeluk anaknya yang sedang menangis merupakan ungkapan langsung kasih sayang


PERAN PRODUSEN DAN KONSUMEN DALAM PEREKONOMIAN

--> PERAN PRODUSEN:
  1. Ada yang mengutamakan masyarakat
  2. Ada yang mengutamakan keuntungan
--> TUJUAN PRODUSEN: 
   Secara umum untuk mencari keuntungan dengan harapan tidak merugikan konsumen
--> PERILAKU PRODUSEN YANG MENGUTAMAKAN KEPENTINGAN MASYARAKAT:
  1. Barang yang diproduksi berkualitas baik
  2. Harga barang yang dihasilkan terjangkau oleh konsumen
  3. Kegiatan produksi tidak merusak lingkungan
  4. Upah yang diberikan sesuai / layak
  5. Mengutamakan keselamatan kerja karyawan
--> PERILAKU PRODUSEN YANG MELANGGAR NORMA:
  1. Pemberian zat yang berbahaya
  2. Kualitas barang rendah
  3. Kegiatan produksi merusak lingkungan ( pencemaran lingkungan )
  4. Pelayanan pada konsumen kurang memuaskan
  5. Tidak memberi kesejahteraan dan tidak mementingkan keselamatan kerja karyawan

--> PERAN KONSUMEN:
  1. Konsumen sebagai penyedia faktor produksi yang akan dijadikan input membuat barang / jasa
  2. Konsumen sebagai pengguna / pemakai barang / jasa yang diproduksi oleh rumah tangga produsen
  3. Konsumen dapat motivator dalam kegiatan produksi
  4. Konsumen secara tidak langsung dapat meningkatkan pendapatan negara

0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright 2013 Download Soal SMA/MA Gratis: Rangkuman Ekonomi Template by SMP. Powered by Blogger