Sunday, February 2, 2014

Soal Try Out UN Geografi Paket 1 Tahun 2009/2010

Posted by Blogger Name. Category: , ,


Pertanyaan yang kadang membingungkan...

Waktu berbuka puasa, bagi seorang Muslim, ditandai oleh terbenamnya matahari 
sedangkan waktu memulai puasa ditandai oleh terbitnya fajar. Tahun ini bulan Ramadhan jatuh pada bulan September dalam kalender Masehi. Antara Muslim di Yogyakarta Muslim di Rusia, manakah yang harus berpuasa lebih lama dalam sehari? Jelaskan.

Jawaban yang benar ialah sebagai berikut:
1. Pada tanggal 1-22 September, Muslim Rusia berpuasa lebih lama. Ini karena posisi semu tahunan Matahari berada di BBU, sehingga daerah Utara (Rusia) mengalami siang lebih panjang.

2. Pada tanggal 23 September matahari berada di Autumnal Equinox. Pada saat ini semua titik di bumi mengalami panjang siang dan malam yang sama. Sehingga, Muslim Jogja dan Rusia berpuasa sama lamanya.

3. Pada tanggal 23-30 September, Muslim Jogjakarta berpuasa lebih lama. Ini karena posisi semu tahunan Matahari berada di BBS, sehingga daerah Selatan (Yogyakarta) mengalami siang lebih panjang. (Ingat, Jogja nggak terletak di ekuator melainkan agak di Selatan!)

Kamu masih nggak percaya? Ada cara untuk membuktikannya.
1. Download program Stellarium.exe
2. Atur waktu pada 23 September 2010.
3.  Atur lokasi di Jogjakarta.
4. Padamkan atmosfer. Cari dan klik matahari.
5. Jalankan program ke waktu sekitar pagi hari, catat kapan matahari terbit.
6. Jalankan program ke waktu sekitar magrib, catat kapan matahari tenggelam.
7. Hitung panjang siangnya.
8. Pindah lokasi ke Rusia, ulangi langkah 4-7.
9. Yakin deh, panjang siangnya juga persis 12 jam!

Sekarang percaya, ‘kan? Logikanya, Pada 23 September, nggak ada bagian bola bumi yang condong ke matahari. Bola bumi dalam posisi “tegak” jika dilihat dari samping. Alhasil, sinar matahari menyinari tepat setengah bagian bola. Dari kutub Utara sampai Kutub selatan, semua titik mengalami siang 12 jam dan malam 12 jam.

Berbeda dengan awal september; Belahan Bumi Utara condong ke arah matahari. Daerah ini pun mendapatkan sinar matahari lebih banyak dan lama.. sehingga siangnya lebih panjang. Kebalikannya untuk akhir September.

Gimana, geosciensters? Menggelitik logika-mu kah?dan instal.

0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►